Aksi Bersih-Bersih DPC, PAC PDIP, Syamsul Haryanto: Kedepan Generasi muda Lebih Melestarikan Hasil Perjuangan Dari Para Pahlawan

Aksi Bersih-Bersih DPC, PAC PDIP, Syamsul Haryanto: Kedepan Generasi muda Lebih Melestarikan Hasil Perjuangan Dari Para Pahlawan

Smallest Font
Largest Font

Tangerang selatan -Jajaran Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Serpong melakukan kegiatan bersih bersih di Monumen Tugu Pahlawan Seribu, Kel Cilenggang, Kec Serpong, Minggu (11/08/2024) pagi.

Selain untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 tahun, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengajak dan mengingatkan warga agar turut serta dalam upaya menjaga kebersihan dan kelestarian situs sejarah khususnya di Monumen Tugu Pahlawan Seribu Serpong.

Wakil Ketua Bidang Kehutanan, Kelautan dan Lingkungan Hidup PDI Perjuangan Tangsel, Hans, mengatakan aksi bersih-bersih seluruh area tugu serta perawatan tugu dilakukan guna mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

"Ini merupakan bentuk apresiasi kepada para pahlawan yang telah berjuang, mengorbankan pikiran dan nyawa demi kemerdekaan Indonesia," ujarnya.

Hans menjelaskan kegiatan bersih-bersih ini merupakan program dari DPP PDI Perjuangan di bidang kehutanan dan lingkungan yang tujuannya memelihara lingkungan jadi bersih untuk berkelanjutan.

"Hari ini kita lakukan bersih-bersih mulai dari sampah-sampah kecil hingga mengecat tembok dan pagar tugu. Nah, kegiatan inilah yang di prakarsai oleh Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri, " ujar Hans.

Kata Hans, perawatan dan kegiatan membersihkan tugu dilakukan, mulai dari area tugu hingga relief perjuangan yang ada di lokasi.

Jadi, lanjut Hans, kegiatan ini rutin sudah dilakukan di setiap wilayah mulai dari tingkat DPC, PAC dan ranting dan dari tahun 2022, bahkan ini sudah di mulai dari tahun 1968. Saat itu mulai dari Bung Karno melakukannya di konferensi Asia Afrika bersih-bersih untuk di setiap wilayah, khususnya saat itu di Jakarta.

"Ide bersih-bersih dengan gotong royong ini, keluar dari insipirasi teman-teman pengurus dan ranting tingkat PAC Serpong dan Setu. Karena, tugu pahlawan seribu ini merupakan icon Serpong dan mempunyai sejarah yang panjang, " ucap Hans.

Sementara, Dewan terpilih dari PDI Perjuangan Tangsel periode 2024-2029 dapil Serpong-Setu Syamsul Haryanto menyampaikan kegiatan ini berdasarkan instruksi DPP yang dilakukan oleh DPC- DPC secara serentak di seluruh Indonesia. 

"Kegiatan ini suatu momentum yang pas di bulan Agustus dan sebentar lagi kita akan merayakan hari kemerdekaan yang ke 79 di tanggal 17 Agustus, " kata Syamsul yang biasa disapa akrab Bang Atoel.

Syamsul berharap, ke depan generasi muda mau dan lebih melestarikan hasil perjuangan dari para pahlawan yang telah menjadi simbol bersejarah di Tugu Pahlawan Seribu Serpong.

Diketahui, Tugu Pahlawan Seribu Serpong yang terletak persis di pinggir Jalan Raya Serpong, Perempatan Cisauk, Kota Tangerang Selatan ini adalah simbol perjuangan rakyat Serpong melawan Belanda di tahun 1946.

Hadir dalam tersebut Ketua PAC Serpong Syafudin Farmanto dan Sekretaris PAC Serpong Jakaria dan jajaran, Iwan Rahayu Wakil Ketua DPRD Tangsel, Ledi Butar Butar (Anggota dewan/DPC PDIP Tangsel), Amar (Dewan Terpilih), Syamsul Haryanto/Atoel (Dewan Terpilih), Adi Surya Purba (Dewan Terpilih), Lukman Ketua PAC Pondok Aren, Rocky Ketua PAC Ciptim, Minan Ketua PAC Serut, Marhadi Ketua PAC Ciputat dan jajaran.

Red/Alwi

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow